Tuesday, 28 February 2017

PAK BERUNTUNG

ilustrasi-cerita-anak-pak-beruntung

Cerita Anak

Semua orang di desa Argalingga mengenal Pak Beruntung. Wajahnya selalu tersenyum. Pak Beruntung terkenal karena ia suka menolong sesama. Dan menurut orang-orang, ia selalu saja ditimpa keberuntungan.

Suatu hari, salah seorang teman Pak Beruntung (Pak Dudung namanya), ingin membuktikan bahwa tidak mungkin kalau Pak Beruntung memang selalu beruntung. Maka ia pun memulai tipu muslihatnya.

Karena Pak Beruntung sangat suka berjalan-jalan saat matahari terbit, Pak Dudung pun melancarkan aksinya. Pak Dudung sudah mempelajari jalur favorit Pak Beruntung. Makanya pada tempat-tempat tertentu, ia sudah meletakkan beberapa perangkap. Antara lain kulit pisang, kelereng dan kotoran kambing.